Posted by Berkah Catering
Warga Indonesia harus berhati-hati dengan beredarnya beras palsu yang kini sedang marak beredar di pasaran. Disinyalir peredaran beras palsu berasal dari China yang sedang didistribusikan di kota Taiyuan provinsi Shaanxi. Bahkan diindikasikan beras-beras palsu tersebut juga diekspor ke Indonesia. Dalam dunia bisnis catering
nasi kotak, memilih kualitas beras untuk dijadikan nasi adalah faktor utama, oleh karena itu para warga Indonesia dan khususnya pelaku bisnis
catering nasi kotak harus cermat mengenai hal ini. Pasalnya beras palsu sekilas tidak jauh berbeda dengan beras-beras asli di Indonesia.
Meskipun demikian antara beras palsu dan beras asli tetap memiliki perbedaan, baik dari segi tekstur setelah dimasak sampai masih dalam bentuk biji beras. Beras asli akan menyerap air, maka tekstur beras akan lembut dan jika dimasukan ke penanak nasi, beras akan mengeras tetapi tekstur kelembutannya masih ada. Sedangkan beras palsu memiliki tekstur beras yang lembek, tidak menyerap air. Dan ketika dikeluarkan dari penanak nasi, beberapa beras palsu justru akan semakin kering dan mengeras.
Dari segi bentuknya, beras palsu yang terbuat dari plastik memiliki tekstur beras yang lebih lembut dan licin dibandingkan dari beras asli dan warna yang dimiliki putih keseluruhan. Sedangkan beras asli, memiliki tekstur beras sedikit lebih kasar, warnanya putih tapi tidak keseluruhan.
Dari segi rasa dan aroma, beras asli akan memiliki rasa manis, karena kandungan glukosa dan karbohidrat di dalamnya, sedangkan beras palsu rasanya hambar dan tawar, lebih tidak memiliki rasa. Aroma beras palsu cenderung mengeluarkan bau sangit dan beraroma bahan kimia, sedangkan beras asli akan mengeluarkan aroma yang lebih wangi, karena H2O di dalam beras yang menjadi nasi akan mengeluarkan bau yang harum, selain itu glukosa pada beras keluar dengan sempurna.
Nah sekarang diduga beras kwalitas plastik ini di oplos dengan beras asli, oleh karena itu warga Indonesia harus benar-benar cermat dalam memilih kwalitas beras dengan ciri-ciri diatas. Jangan tergiur dengan harga yang murah atau dibawah pasaran khususnya bagi para pelaku bisnis
catering nasi kotak, jadi saran saya pilihlah beras yang sudah memiliki label ternama di pasaran. Pilihlah produk beras lokal dibanding beras impor,karena beras lokal dirasa sudah terjamin kwalitasnya.
Sekian informasi ini semoga bisa berguna untuk kita semua.
ADS HERE !!!