Posted by Berkah Catering
Rolade adalah salah satu jenis masakan yang sudah terkenal dimana-mana, karena kelezatan rasanya yang membuat semua orang ketagihan juga kelembutan dagingnya yang sudah diracik sedemikian rupa sehingga menjadi enak dan banyak peminatnya. Rolade sering kali digunakan sebagai resep makanan
catering pernikahan ataupun
catering lainnya.
Rolade juga banyak jenisnya dari mulai rolade daging ayam, rolade tahu daun singkong dan sekarang kita akan membhasa mengenai rolade daging sapi yang tentunya akan menarik untuk dicoba di rumah atau yang ingin diterapkan ke bisnis
catering Anda :
Bahan - Bahan
- 300gr daging giling
- 75gr ayam filinf
- 3 siung bawang putih - cincang halus
- 2 lmbr roti tawar tanpa kulit - disobek
- 50ml susu cair
- 3 butir telur ayam
- 1 1/4 sdt garam
- 1/4 sendok teh merica bubuk
- 1/2 sendok teh pala bubuk
Bahan Telur Dadar
- 2 butir telur
- 1/4 sendok teh garam
- 2 sendok makan air
Bahan Saus
- 1 buah bawang bombay , diiris memanjang
- 2 siung bawang putih , cincang halus
- 2 sendok makan tepung terigu
- 3/4 sendok makan tepung terigu
- 3/4 sendok teh garam
- 1/4 sendok teh merica bubuk
- 1/4 sendok teh pala bubuk
- 1/4 sendok teh gula pasir
- 1 sendok makan kecap manis
- 1 sendok makan kecap inggris
- 400ml kaldu daging
- 2 sendok margarin untuk menumis
Bahan Pelengkap
- 200gr wortel, dibelah 4, dipotong 4 cm, direbus
- 150gr buncis, dipotong 5cm direbus
Cara Membuat :
- Dadar, kocok lepas telur, air dan garam. Buat dadar tipis tipis lalu sisihkan
- Rolade, campur daging giling, ayam giling, bawang putih, roti tawar, susu cair hangat, telur, garam, merica bubuk, dan pala bubuk. Aduk rata.
- Ambil selembar dadar. Oleskan bahan rolade. Gulung dan padatkan. Bungkus dalam plastik. Ikat masing-masing ujungnya.
- Kukus di atas api sedang 20 menit sampai matang. Dinginkan. Tumis dengan 2 sendok minyak goreng. Sisihkan.
- Saus, panaskan margarin. Tumis bawang bombay dan bawang putih hingga harum. Masukkan tepung terigu. Aduk hingga berbutir. Tuang kaldu daging, garam, gula pasir, merica bubuk, pala bubuk, kecap manis, dan kecap inggris. Aduk rata. Masak sambil diaduk hingga meletup-letup. Angkat.
- Potong-potong rolade. Sajikan bersama saus dan pelengkap.
Bagaimana, cukup mudah bukan untuk membuat
rolade ala catering ini. Resep ini bisa dibuat untuk 8 orang/porsi. jika untuk kebutuhan
catering atau
nasi kotak banyak anda tinggal mengalikan saja dari bahan-bahannya.
Berkah Catering
0857-0404-344-5
ADS HERE !!!